Bahan:
- - 500 gr cumi
- - 3 sdm cuka
- - 6 sdm tepung bumbu Kobe
- - 3 sdm tepung terigu (aku waktu nyoba ini pake terigu cap kuci biru)
- - 4 sdm tepung maizena
- - 1 sdt soda kue
- - Minyak untuk menggoreng
Cara membuat:
- Ø Cuci bersih cumi, buang tinta dan kulit cumi. Potong-potong cumi tipis melingkar
- Ø Masukkan cuka, remas-remas,
- Ø Cuci lagi dengan air sampai bersih dan cumi terasa lebih kesat
- Ø Campur tepung kobe, tepung terigu, maizena dan soda kue dalam kantong plastik yang besar, kocok sampai semua tercampur rata
- Ø Masukkan potongan cumi ke dalam kantong plastik, kocok sampai potongan cumi rata terbungkus campuran tepung.
- Ø Goreng cumi dalam minyak panas sedang sampai kecoklatan. Tiriskan dan hidangkan dengan saus mayonaise atau saus sambal.
No comments:
Post a Comment